Berita

Ukur Kompetensi Siswa, MIN 1 Boalemo Sukses Laksanakan AKMI

Selasa, 10 Oktober 2023 08:33 WIB
  • Share this on:

Paguyaman (Boalemo.kemenag.go.id) – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Boalemo sukses menyelenggarakan Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) tahun 2023.

 

Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala MIN 1 Boalemo, Hartono Hamid saat diwawancarai, Senin (09/10/2023).

 

“Alhamdulillah MIN 1 Boalemo telah selesai melaksanakan AKMI tahun 2023 selama 2 hari. Yakni Rabu dan Kamis kemarin. Alhadulillah berjalan dengan lancar,” ucap Hartono.

 

Ditambahkannya pula, hal ini tak luput dari kerja sama dari para guru yang ada MIN 1 Boalemo yang telah memberikan yang terbaik untuk pelaksanaan AKMI.

 

“Terima kasih banyak kepada para guru yang telah memberikan contributor, khususnya proctor yang ada di MIN 1 Boalemo,” tambahnya lagi.

 

Diakhir wawancara, Hartono berharap para guru bisa terus menciptakan inovasi-inovasi terbaik yang ada di dalam diri mereka.

 

“Sehingganya, kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun ini bisa menjadi labih baik lagi,” harapnya.

Editor:
Hidayat
Kontributor:
Olpin

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB